Kamis , 24 Agustus 2017

Mazda CX-5 Generasi Kedua Mulai Dijual, Harga Termurah RP 526 Jutaan


Generasi kedua dari Mazda CX-5 akhirnya resmi meluncur di Indonesia beberapa pekan lalu (10/8). Suntikan teknologi Skyactiv pada seluruh bagian the All-new CX-5 diklaim akan menjadikan pengendaranya memiliki rasa yang menyatu dengan SUV ini.

Salah satu teknologi terbaru yang digunakan, sepeti G-Vectoring Control menjadikan pengemudi lebih percaya diri saat berkendara, di saat yang sama, penumpang juga dapat merasakan kenyamanan karena manuver mobil yang menjadi lebih
halus,” papar Roy Arman Arfandy, Presiden Direktur PT Eurokars Motor Indonesia.

All-new Mazda CX-5 tersedia dalam dua varian yaitu GT dan Elite. Di balik kap mesinnya, terdapat dapur pacu bensin Skyactiv-G 2.5L, dipadu dengan transmisi otomatis 6-speed Skyactiv-Drive. Mesin berkapasitas 2.500 cc ini mampu menghasilkan tenaga puncak hingga 190 hp dan torsi 251 Nm.

Lantas, berapa harga yang harus dibayar untuk memilikinya? All New Mazda CX-5 type GT dibanderol Rp 526,8 juta sedangkan
All New Mazda CX-5 type Elite seharga Rp 548,8 juta saja. Keduanya merupakan harga On The Road untuk wilayah Jabodetabek.