Sabtu , 26 Agustus 2017

Isuzu Mu-X Kini Ada yang Paling Murah, 2.500 CC dan Sudah 4X4


Isuzu akhirnya resmi merilis Mu-X facelift sekaligus menghadirkan tipe baru, yakni 4X4 dengan transmisi manual. Semakin menarik, Mu-X 4X4 ini juga jadi yang paling murah dengan banderol Rp 468 juta saja dalam kondisi OTR Jabodetabek.

Dengan harga termurah, ternyata tipe termurah ini juga mendapati tampilan sangat sederhana. Dan ternyata Isuzu Indonesia memproyeksi tipe baru ini akan banyak dipakai sebagai kendaraan operasional industri perkebunan dan pertambangan.

Kenyamanan kabin juga sedikit dikurangi dibanding varian Isuzu MU-X 4x2. Sebut saja tidak ada soft pad surfaces, berfungsi sebagai pelapis lembut peningkat kenyamanan di dashboard, handle pintu dan console box.

Sebagai sumber penggerak, Mu-X 4X4 menggunakan mesin 2.500 cc dengan intercooled VGS turbocharger. Efeknya, mesin Mu-X 4x4 sanggup menghasilkan torsi puncak 319 Nm pada 1.800 - 2.800 rpm dan tenaga maksimal 136 PS pada 3.400 rpm. Sistem transmisinya menggunakan 5-percepatan manual.